Home > Latest > Juara Pertama dalam Kompetisi Chinese Brigde se-Indonesia, Tiket Masuki Kompetisi Internasional


Juara Pertama dalam Kompetisi Chinese Brigde se-Indonesia, Tiket Masuki Kompetisi Internasional

16 June 2023

Selamat kepada murid-murid Nanyang Zhi Hui yang berhasil menyabet gelar juara dalam Kompetisi Bahasa Mandarin Chinese Bridge se-Indonesia 2023.

Gwyneth Darlene Wijaya berhasil menjadi juara pertama dan Kathy Wu menjadi juara kedua untuk tingkat dasar. Jaydee Tamizi berhasil menjadi juara ketiga dan Vanessa Jingga meraih prestasi honorable mention untuk tingkat menengah.

Berbekal latihan yang penuh disiplin dan kepercayaan diri, keempat murid Nanyang Zhi Hui ini mampu menampilkan usaha terbaik mereka dalam ajang kompetisi ini.

Kemenangan ini membawa tiket masuk dalam Kompetisi Chinese Bridge tingkat internasional yang akan diadakan pada September mendatang di Tiongkok.

Sungguh menjadi sebuah kebanggaan bahwa siswa Sekolah Nanyang Zhi Hui akan berkompetisi di kancah internasional setelah berhasil memenangkan lomba pada tingkat provinsi dan nasional.

Semoga kemenangan ini menjadi sumber inspirasi bagi para peserta dan seluruh siswa Sekolah Nanyang Zhi Hui agar selalu berbenah diri dan melatih kecakapan guna membuka banyak kesempatan untuk meraih cita-cita.

Lihat selengkapnya di instagram

#NanyangZhiHui #ChineseBridge #ChineseBridge2023 #NationalChineseBridge #ChineseBridgeSumut #chinesebridgenasional #SchoolWithCharacter

« Back to Latest