Home > Latest > Perayaan Deepavali, Sebarkan Cahaya Sukacita bagi Sesama


Perayaan Deepavali, Sebarkan Cahaya Sukacita bagi Sesama

12 November 2023

Deepavali yang dikenal juga dengan nama Festival Cahaya merupakan perayaan akbar umat Hindu untuk merayakan menangnya kebaikan atas keburukan.

Selain sebagai acara keagamaan, Deepavali juga merupakan acara kebudayaan yang patut dilestarikan dan diperkenalkan kepada para siswa.

Seperti yang digelar oleh Sekolah Nanyang Zhi Hui, Perayaan Deepavali tahun ini berlangsung meriah dengan rangkaian acara yang memikat. Dibuka dengan pemaparan makna Deepavali oleh guru, acara ini juga menampilkan tarian dari para siswa dan guru. Acara berlanjut dengan prosesi penyalaan lilin sebagai simbol kemenangan hingga ditutup dengan menikmati penganan ringan khas India.

Melalui perayaan ini, para siswa dapat mengenal ragam kebudayaan yang ada di dalam negeri juga di dunia. Momen perayaan ini turut pula mengasah rasa kekeluargaan, saling menghargai, serta saling menghormati.

Selamat merayakan Deepavali dengan penuh cinta dan sukacita. Selamat berkumpul bersama keluarga dan sanak saudara.

#sekolahnanyangzhihui #nanyangzhihuischool #sekolahnasionalplus #deepavali #lightsfestival #diwali



« Back to Latest