Pesta Demokrasi Sekolah Nanyang Zhi Hui, Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS
24 February 2024Sekolah Nanyang Zhi Hui telah memilih Ketua dan Wakil Ketua OSIS periode 2024. Selamat dan sukses kepada Shin So Won dan Callista Fernanda yang berhasil mendapat suara terbanyak dalam pesta demokrasi yang diadakan pada Januari lalu.
Pemilihan ini dilakukan langsung oleh siswa kelas 4 SD hingga 3 SMA. Diselenggarakan dengan sistem komputerisasi, pemilihan ini menjadi pengalaman bagi para siswa untuk menilai dan menimbang tiga pasang calon berdasarkan kampanye visi dan misi masing-masing.
Kegiatan Pemilihan Ketua OSIS ini juga merupakan sebuah wadah perkenalan kepemimpinan dan demokrasi bagi peserta didik, di mana mereka belajar menjadi juri bagi diri sendiri untuk memilih pemimpin yang cakap, tangguh, bertanggung jawab, dan mempunyai jiwa melayani.
Selamat menjalankan visi dan misi Ketua dan Wakil Ketua OSIS terpilih. Semoga program kerja yang dirancang dapat berjalan dengan lancar.
Lihat selengkapnya disini
#nanyangzhihuischool #sekolahnasionalplus #osis #studentcouncil #schoolwithcharacter