Sinergi Kegiatan Pembelajaran PAUD dan TK Sekolah Nanyang Zhi Hui Dukung Tumbuh Kembang Anak
13 August 2024Lingkungan belajar di PAUD dan TK Sekolah Nanyang Zhi Hui dirancang untuk memenuhi semua aspek perkembangan anak. Berbagai kegiatan pembelajaran pun dikemas dengan metode belajar yang menarik dan menyenangkan, seperti kegiatan akademik yang terintegrasi dengan nilai-nilai kemanusiaan, karyawisata, perayaan hari besar, bermain air, piknik, bersepeda, dan masih banyak lagi.
Semua kegiatan ini saling bersinergi dalam menciptakan pengalaman belajar yang mendukung pencapaian tumbuh kembang anak (milestone) yang mencakup perkembangan kognitif, emosional dan sosial, bahasa, serta sensorik dan motorik.
Sekolah Nanyang Zhi Hui meyakini bahwa setiap anak memiliki keunikan yang melekat. Untuk mengoptimalkan potensi mereka sepenuhnya, sekolah memilih kegiatan berbasis permainan dan metode pembelajaran berbasis proyek sebagai alat pengajaran utama. Selain mengembangkan kompetensi dalam keterampilan dan pengetahuan, sekolah juga fokus dalam pengembangan karakter.