Home > Latest > Wisata Edukasi Pengalaman Edukatif di Restoran Burger King


Wisata Edukasi Pengalaman Edukatif di Restoran Burger King

27 March 2025
Siswa-siswi kelas 2 dan 6 SD berwisata edukasi ke restoran Burger King untuk mendapat pengalaman baru yang menarik dan edukatif. Sesampainya di sana, para siswa diajak berkeliling area restoran untuk melihat proses pembuatan makanan serta mengenal berbagai peralatan yang digunakan di dapur restoran.

Setelah berkeliling, anak-anak diberikan kesempatan untuk berkreasi dengan mewarnai gambar-gambar yang telah disediakan oleh pihak restoran. Mereka dengan antusias mewarnai berbagai gambar yang berhubungan dengan makanan dan suasana restoran, seperti gambar burger, kentang goreng, dan minuman.

Kegiatan selanjutnya yang tak kalah seru adalah siswa-siswa diajarkan cara membuat burger mereka sendiri. Dengan bantuan staf restoran, mereka menyusun bahan-bahan burger, mulai dari roti, daging ayam, sayuran, hingga saus yang diinginkan. Setelah selesai, burger tersebut dapat mereka bawa pulang sebagai hasil karya pribadi. Sebagai penutup, siswa juga diberi kesempatan untuk mencoba memakai mesin es krim.

Kegiatan wisata edukasi seperti ini sangat berguna untuk menambah wawasan dan pengalaman para siswa, sekaligus mengenalkan mereka pada berbagai hal yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari dengan cara yang menyenangkan dan interaktif.

Lihat Selengkapnya di Instagram

« Back to Latest